Dart : Pengenalan Syntax dan Data Type pada Dart Lang

Syntax mendefinisikan sekumpulan aturan untuk menulis program. Setiap spesifikasi bahasa menentukan sintaksnya sendiri. Syntax pada bahasa pemrograman Dart terdiri dari :

  • Variables dan Operators
  • Class
  • Function
  • Expressions dan Programming Constructs
  • Decision Making dan Looping Constructs
  • Comments
  • Libraries dan Packages
  • Typedefs
  • Data structures represented as Collections / Generics

Mulai Koding dengan Dart Lang

Sebelum memulai koding harap pastikan dart sudah terinstall pada komputer anda. Apabila anda sudah pernah menginstall flutter maka harusnya dart pun sudah otomatis terinstall. Untuk memastikan bahwa dart sudah terinstall silahkan ke terminal atau CMD masing dan ketik

dart --version

Jika tidak ada error maka selanjutnya buat file baru bernama hallo.dart di dalam folder belajar_dart

mkdir belajar_dart && cd belajar_dart
touch hallo.dart

Untuk alternatif, kita juga dapat menggunakan playground yang disediakan oleh dart di https://dartpad.dartlang.org/

Okay lanjut ke koding, sebagai contoh kita ingin menampilan tulisan “Hallo World” pada dart. Ketikan potongan kode dibawah ini di hallo.dart lalu simpan

main() {
  print("Hallo World");
}

untuk menjalankannya bisa melalui terminal dengan mengetik dart hallo.dart.

Data Type pada Dart

Fungsi main() merupakan hal yang wajib untuk setiap aplikasi yang menggunakan dart. Ini menjadi titik masuk ke aplikasi. Dart juga mewajibkan setiap statement nya harus selalu di akhiri dengan semicolon / titik coma ( ; )

Dart merupakan bahasa yang menerapkan Object Oriented atau disingkatan dengan istilah OOP. Contoh kode Hello World dengan metode Object Oriented seperti dibawah ini

class BelajarDartClass {
  void namaFunction() {
    print("Hello World");
  }
}

void main() {
  BelajarDartClass c = new BelajarDartClass();
  c.namaFunction();
}

Data Type pada Dart

Salah satu karakteristik paling mendasar dari bahasa pemrograman adalah kumpulan tipe data yang didukungnya. Data type pada Dart lang yaitu :

  • Numbers
  • Strings
  • Booleans
  • Lists
  • Maps

Numbers

Numbers atau angka dalam dart digunakan untuk mewakili literal numerik. Pada dart, number memiliki dua tipe data yaitu integer dan double

Integer : Nilai bilangan bulat yang mewakili nilai non-pecahan, yaitu nilai numerik tanpa titik desimal. Misalnya, nilai “10” adalah bilangan bulat. Literal integer direpresentasikan menggunakan syntax int

int jumlahBuku = 1;

Double : Dart juga mendukung nilai numerik pecahan yaitu nilai dengan titik desimal. Tipe data double di Dart mewakili angka floating-point 64-bit (presisi ganda). Misalnya, nilai “10.10”. syntax double digunakan untuk mewakili literal floating point.

double hargaBuku = 10000.00;

Properti pada Number

PropertiDeskripsiContohOutput
hashCodeuntuk me-return kode hash dari nilai numericvoid main(){
double nilai = 10.1;
print(nilai.hashCode);
}
341224516
isFinitetrue jika jumlahnya terbatas, dan false jika nilai tidak terbatasvoid main(){
int nilai = 10;
print(nilai.isFinite);
}
true
isInfinitekebalikan dari isFinitevoid main(){
int nilai = 10;
print(nilai.isInfinite);
}
false
isNegativetrue jika angka bernilai negatif, dan false jika bernilai positifvoid main(){
int nilai = -10;
print(nilai.isNegative);
}
true
signReturn -1, atau 0 atau 1 tergantung pada nilai tersebut positif, negative atau nolvoid main(){
int nilaiA = -200;
int nilaiB = 0;
int nilaiC = 300;
print(nilaiA.sign);
print(nilaiB.sign);
print(nilaiC.sign);
}
-1
0
1
isEventrue jika angka bernilai bilangan genapvoid main(){
int nilaiA = 10;
int nilaiB = 11;
print(nilaiA.isEven);
print(nilaiB.isEven);
}
true
false
isOddkebalikan dari isEvenvoid main(){
int nilaiA = 10;
int nilaiB = 11;
print(nilaiA.isOdd);
print(nilaiB.isOdd);
}
false
true

Method dari Number

Berikut ini merupakan LIst Method yang dapat digunakan pada tipe data Number

MethodDeskripsiContohOutput
absreturn nilai absolutevoid main(){
int nilaiA = -123;
print(nilaiA.abs());
}
123
ceilmembulatkan nilai keatasvoid main(){
double nilaiA = 2.1;
double nilaiB = 4.8;
double nilaiC = -5.2;
print(nilaiA.ceil());
print(nilaiB.ceil());
print(nilaiC.ceil());
}
3
5
-5
comparemembandingkan nilai dimana apabila nilai sama persis akan return 0void main(){
double nilaiA = 4.0;
double nilaiB = 5.0;
double nilaiC = 3.0;
double nilaiD = 4.0;
print(nilaiA.compareTo(nilaiB));
print(nilaiA.compareTo(nilaiC));
print(nilaiA.compareTo(nilaiD));
}
-1
1
0
floormembulatkan nilai kebawahvoid main(){
double nilaiA = 4.9;
print(nilaiA.floor());
}
4
remaindermengembalikan sisa hasil pembagaian dari dua angkavoid main(){
double nilaiA = 10;
print(nilaiA.remainder(3));
}
1
roundmembulatkan ke angka terdekatvoid main(){
double nilaiA = 4.4;
double nilaiB = 4.5;
double nilaiC = 4.6;
print(nilaiA.round());
print(nilaiB.round());
print(nilaiC.round());
}
4
5
5
toDoublemerubah nilai int jadi doublevoid main(){
int nilaiInt = 4;
print(nilaiInt.toDouble());
}
4
toIntmerubah nilai double menjadi intvoid main(){
double nilai = 4.2;
print(nilai.toInt());
}
4
toStringmerubah nilai menjadi Stringvoid main(){
int nilai = 4;
print('Nilai ini adalah ' + nilai.toString());
}
Nilai ini adalah 4
truncatemembuang nilai decimalvoid main(){
double nilai = 4.12;
print(nilai.truncate());
}
4

String

String mewakili urutan karakter. Misalnya, jika Anda menyimpan beberapa data seperti nama, alamat, dan lain-lain. String Dart adalah urutan unit kode UTF-16. Rune digunakan untuk mewakili urutan unit kode UTF-32.

syntac String digunakan untuk mewakili literal string. Nilai string disematkan dalam tanda kutip tunggal atau ganda. Contoh penggunaan string pada dart :

String namaMurid = 'Bambang';
String namaGuru = "Wahyu";

String alamat = '''Jln. Menuju pintar
Kelurahan suka baca Indonesia''';

Untuk menggabungkan antara string dengan string yang lain dapat menggunakan operator tambah ( + ) contohnya seperti dibawah ini

void main() {
  String namaDepan = "Belajar";
  String namaBelakang = "Flutter.com";

  String namaLengkap = namaDepan + namaBelakang;
  print(namaLengkap);
}

// output : BelajarFlutter.com

Kita juga dapat menggunakan ${ } untuk menginterpolasi nilai ekspresi dart dalam string. contohnya seperti dibawah ini :

void main() {
  int nilaiA = 1;
  int nilaiB = 2;

  String result = "Hasil dari nilaiA + nilaiB adalah : ${nilaiA + nilaiB}";
  print(result);
}

// output : Hasil dari nilaiA + nilaiB adalah : 3

properti pada String yang dapat kita gunakan yaitu codeUnits, isEmpty, dan Length

Omadi Jaya
Omadi Jaya

Fullstack developer, Software Engineer @ Depok, Indonesia

Articles: 33

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.